Fatimah Zahratunnisa Srikandi Indonesia Pemenang Kontes Menyanyi di Jepang

Wednesday, October 28, 2015

@icazahra

Srikandi biasanya memiliki senjata berupa busur dan anak panah, tapi untuk Srikandi yang satu ini senjatanya kamera, eh bukan, gitar dan suara merdu tentunya. Pertama kali denger suara Fatimah Zahratunnisa ketika iseng-seng browsing youtube. Denger suaranya langsung merinding dan suka. Langsung deh kepoin instrangramnya di https://instagram.com/icazahra twitter https://twitter.com/zahratunnisaf dan searching mencari info cewek manis ini. Masalah style dan fasion nggak usah di tanya deh, juara.

Ternyata Hijabers muda asal Indonesia, Fatimah Zahratunnisa, baru saja mengharumkan nama Tanah Air di kancah internasional lewat kontes menyanyi yang digelar di Jepang. Fatimah berhasil menjadi pemenang di 'Nodojiman The World'. Kontes menyanyi berskala internasional yang diselenggarakan oleh Nippon Television (NTV) itu yang melibatkan 12 kandidat dari berbagai negara.


Doc. Resmi Unpad
Nodojiman The World merupakan kontes menyanyi bahasa Jepang untuk warna negara asing yang sudah digelar sejak 2011 lalu. Seluruh peserta wajib menyanyikan lagu J-Pop. Ajang ini diikuti oleh peserta dari berbagai negara di dunia. Acara yang diadakan dua hingga tiga kali dalam setahun itu kini sudah memasuki edisi ke-13. 

Untuk edisi terbarunya, Indonesia yang berhasil memenangkan kontes tersebut. Fatimah menjadi wanita pertama dan berhijab yang sukses memukau perhatian juri dengan suara emasnya. Wanita yang akrab disapa Ica ini berhasil mengalahkan 12 peserta lain yang berasal dari Amerika Serikat, Brazil, Jerman, Prancis, Italia, Kuba, Swedia, serta Chili. 

Instagram @icazahra

Wanita 20 tahun ini menjadi juara setelah membawakan dua lagu berjudul 'Goodbye Days' yang dipopulerkan oleh Yui dan 'Blue Bird' dari Ikimonogakari. Saat bersaing di 'Nodojiman The World', mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Padjadjaran (Unpad) itu tetap memakai hijab dan tak disangka ia keluar sebagai pemenang.

Seperti dilansir dari situs resmi Unpad, Ica tertarik mengikuti ajang ini karena dorongan teman-temannya ketika menjalani program pertukaran pelajar antar negara di Tenri University, Jepang tahun lalu. Sebelum terpilih sebagai semi finalis dan diundang datang ke Jepang, wanita asal Bandung ini mengikuti audisi melalui internet. Ia diminta untuk mengirimkan video ke acara tersebut.


Ica lolos ke babak 12 besar. Ia dihubungi oleh pihak penyelenggara pada Juli 2015 dan baru mengikuti proses menuju final di September lalu. Final berlangsung pada 30 September 2015 dan Ica keluar sebagai pemenang. Wanita kelahiran 15 November 1994 itu mengalahkan 6.000 peserta lain dari seluruh dunia. 

Instagram @icazahra
Untuk yang mau tau gimana penampilan Ica di jepang , bisa Klik di sini ya :)
dan ini  Chanel Youtube Ica supaya bisa lihat dan dengerin suara merdu dia dengan gitarnya.

Semoga saja ada Srikandi-skrikandi Indonesia yang dapat mengharumkan bangsa kita lagi di momentum Sumpah Pemuda 28 Oktober 2015 ini. Buat Fatimah Zahratunnisa dapat salam dari aku, salah satu pengagummu, salam kenal dan tetap mengagumkan ya... *salaman.
Instagram @icazahra

Eko Prasetya Nugraha [ Ozhu ToRemember ]

You Might Also Like

1 comments

Like us on Facebook

Flickr Images